Kampung Madani di Krembangan, Wujud Semangat Gotong Royong Masyarakat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kampung Madani di Krembangan, Wujud Semangat Gotong Royong Masyarakat

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Mohammad Sulthon Neagara
Kamis, 01 Agustus 2024 21:42 WIB

Kampung Madani yang diwujudkan warga RW 02, Krembangan Bhakti, Kelurahan Kemayoran, Kecamatan Krembangan, Surabaya.

Tokoh masyarakat setempat, Achmad Hidayat juga menyampaikan dukungannya terhadap program ini. Menurutnya, semangat gotong royong yang menjadi inti dari Kampung Madani sejalan dengan nilai-nilai kebersamaan yang dijunjung tinggi oleh masyarakat Surabaya.

"Konsep Kampung Madani ini sangat relevan dengan semangat kepemimpinan Eri Cahyadi-Armuji yang mengedepankan kolaborasi dan partisipasi warga. Dengan menghilangkan ego sektoral, kita dapat bersama-sama membangun Surabaya yang lebih baik," paparnya.

Dalam acara peresmian, sebanyak 42 warga kurang mampu menerima bantuan sembako sebagai bentuk kepedulian dari para Aparatur Sipil Negara (ASN). Ke depannya, warga yang memiliki kemampuan lebih diharapkan dapat menyalurkan bantuan melalui pengurus Kampung Madani untuk membantu sesama.

"Semoga dengan diluncurkannya Kampung Madani, Surabaya semoga dapat menjadi contoh bagi daerah lain dalam menciptakan lingkungan yang inklusif, harmonis, dan sejahtera," pungkasnya. (msn/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video