Sidak TPA Randegan, Wakil Wali Kota Mojokerto Disambati Warga, Tuntut Kompensasi Lebih | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sidak TPA Randegan, Wakil Wali Kota Mojokerto Disambati Warga, Tuntut Kompensasi Lebih

Selasa, 23 Februari 2016 20:16 WIB

Wawali Suyitno diserbu warga yang menuntut kompensasi dari TPA. foto: yudi eko purnomo/ BANGSAONLINE

Selain itu, warga mengajukan penambahan jam suplai gas metan. "Gasnya mbok yao ditambah Pak mulai subuh sampai jam 9.00 la. Juga, diadakan penyemprotan lalat yang banyak pada musim penghujan," desaknya.

Menjawab tuntutan warga, orang nomer dua di pemkot itu berjanji berusaha memenuhinya. "Kepala SKPD, kalian dengar itu. Terutama untuk soal air bersih dan penyemprotan lalat itu harus segera dipenuhi. Karena menyangkut kesehatan warga," tandasnya.

Soal THR dan penambahan suplai gas metan, Suyitno akan menampung aspirasi ini. Namun ia mengupayakan penambahan jam suplai gas metan.

"TPA kita masih dalam pengembangan. Jika sudah maksimal menggunakan sistem control landfill maka penambahan jam dan distribusi jaringan bisa kita tambah," jelasnya.

Kepala DKP Kota , Amin Wakhid juga mengatakan hal yang sama. Kata ia, penambahan waktu suplai gas ke warga terganjal minimnya kapasitas mesin blower. "Mesinnya panas kalau dipakai lama. Sehingga kita mengatur jamnya. Tapi nanti kita kaji lagi untuk penambahan blowernya," pungkasnya. (yep/ros) 

 

 Tag:   Mojokerto

Berita Terkait

Bangsaonline Video