Pembangunan Kantor Pemkab Bojonegoro Delapan Lantai Dimulai | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pembangunan Kantor Pemkab Bojonegoro Delapan Lantai Dimulai

Editor: rosihan c anwar
Wartawan: eky nurhadi
Sabtu, 10 Mei 2014 15:03 WIB

?Kantor Satpol PP yang akan dirobohkan. Foto:eky nurhadi/BANGSAONLINE

BOJONEGORO (bangsaonline) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) berencana membangun gedung satu atap yang berlantai delapan. Pembangunan gedung Pemkab baru itu kini sudah dimulai pengerjaannya.

Sebagai langkah awal persiapan pembangunan gedung yang rencananya untuk pelayanan satu atap ini masih dilakukan pembongkaran beberapa bangunan di komplek Pemkab .

Di antaranya Ruang Bagian Sumber Daya Alam (SDA) yang kini telah berganti menjadi Dinas Energi Sumber Daya dan Mineral (ESDM), Bagian Perlengkapan, Badan Lingkungan Hidup (BLH) dan Kantor Pusat Perlindungan Perempuan dan Anak (P3A).

"Kami juga mempersiapkan pembongkaran atap Kantor Satpol PP untuk memudahkan kinerja alat berat,"kata Kasi Perencanaan Gedung Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten , David Yudha Prasetya, Sabtu (10/5/2014).

Untuk sementara, Dinas ESDM menempati bekas Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) yang berlokasi di selatan alun-alun. Kemudian, untuk Kantor Bagian Perlengkapan menempati bekas Kantor Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD). Sedangkan, BLH untuk sementara menempati gedung eks Bank Perkreditan Rakyat (BPR) yang berada di barat pasar Kota .

"Untuk waktunya sampai kapan mereka akan menempati kantor sementara itu, kami belum bisa menentukan," katanya.

Selain itu, masih banyak pertimbangan yang akan dilakukan kedepan. Pasalnya, dengan prinsip pelayanan publik satu atap ini, Pemkab akan memberikan pelayanan dalam satu kantor sehingga hal ini bisa mempermudah dalam pelayanan kepada masyarakat. "Seperti Badan Perizinan yang saat ini berada di Jalan Basuki Rahmat akan kami pindah ke Gedung Pemkab yang baru," ujarnya.

Sehingga, pemindahan ruang-ruang Kantor SKPD masih membutuhkan perhitungan yang cukup lama. Sementara itu, untuk pembangunan Gedung Pemkab delapan lantai ini akan diselesaikan tahun anggaran 2014.

 

 Tag:   Bojonegoro

Berita Terkait

Bangsaonline Video