Tak Kuat Tahan Volume Air, Pelapis Tanggul Jalan Kembang Kuning Surabaya Ambrol

Tak Kuat Tahan Volume Air, Pelapis Tanggul Jalan Kembang Kuning Surabaya Ambrol Warga sekitar saat melakukan perbaikan sementara dinding pelapis tanggul Kali Kembang Kuning, Surabaya.

“Pembangunan pelapis tanggul kali ini saat ibu walikota Surabaya akan mengakhiri masa jabatanya. Kalau sekilas saya lihat fungsinya sebagai penutup agat tanggul kali lama tidak terlihat kotor,” kata Supriyadi.

Ia mengaku, pelapis tanggul kali jika dilihat dari konstruksinya, hanya bisa dikatakan sebagai penutup bukan pelapis, karena tidak ada kekuatan pijakan semen cor antara tanggul kali lama dengan pelapisnya.

“Kalau dilihat pelapisnya tidak nempel dengan tanggul lama, ada renggangnya 15 meter sehingga beberapa sampah dan luberan air memadati diding lapisan,” tambahnya.

Sementara itu, Camat , Mariya Agustin mengatakan, pihaknya kurang tau pasti fungsi pembangunan dinding pelapis tanggul di Jalan Kembang Kuning ini.

“Kalau masalah gunanya harusnya sebagai pelapis tambahan tanggul kali karena posisinya lebih tinggi dari tanggul. Mungkin digunakan bila volume air tinggi melebihi kali tanggul lama sehingga pelapis agar air tidak langsung ke jalan raya,” ujarnya.

Ia menegaskan, pihaknya telah meminta Dinas PU Kota Surabaya, agar melakukan perbaikan dan penyelesaian pelapis tanggul yang jebol secepat mungkin.

“Dengan peristiwa ini saya sudah mengajukan kepada PU agar di perbaiki langsung hingga selesai karena Khawatir ada curah hujan lebat lanjutan sehingga dinding lapisan yang lain ikut jebol,” tutupnya. (rus/sis)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Banjir Bandang di Gunung Pandan Aceh, Satu Orang Hilang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO