Polda Jatim Ajak Media Bersinergi Jaga Kondusivitas Pilkada 2024

Polda Jatim Ajak Media Bersinergi Jaga Kondusivitas Pilkada 2024 Sarasehan bertajuk Pilkada 2024 yang digelar Humas Polda Jatim. Foto: MUSTAIN/BANGSAONLINE

Listen to this article

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com mengajak media massa untuk bersinergi menjaga situasi yang kondusif selama pelaksanaan . Hal tersebut disampaikan oleh Kabid Humas , Kombes Pol Dirmanto, saat membuka Sarasehan Awak Media Jajaran 2024 di Sidoarjo, Selasa (27/8/2024).

“Sinergi Polri dan media sangat penting untuk menjaga kondusifitas selama kampanye Pemilu Serentak 2024,” ucapnya.

Ia menambahkan, akan mengadakan roadshow dan sejumlah pertemuan dengan awak media di berbagai wilayah di Jatim, termasuk di Madura, Jember, Malang, dan Madiun.

“Kami berkomitmen menjaga komunikasi antara Polri dan media agar tetap lancar, sehingga informasi yang dibutuhkan masyarakat dapat disampaikan secara cepat dan akurat,” katanya.

Dirmanto menyebut, pesta demokrasi November mendatang melibatkan pemilihan gubernur dan wakil gubernur, serta 38 pemilihan wali kota-wakil wali kota (Pilwali) atau pemilihan bupati-wakil bupati di seluruh kota/kabupaten di Jawa Timur.

“Saat ini tahapan pendaftaran pasangan calon tengah berlangsung, dan beberapa daerah sudah memiliki lebih dari satu pasangan calon,” ucapnya.

Karena itu, ia juga mengingatkan potensi kerawanan yang dapat terjadi selama tahapan Pilkada, mulai dari pendaftaran calon, kampanye hingga perhitungan suara.

Lihat juga video 'Pasangan Edi Hadiyanto Daftar Bacakada Situbondo ke PPP':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO