Reyang Permana Bocah Kelas VI SD di Jombang, jadi Tukang Lap agar Bisa Sekolah

Reyang Permana Bocah Kelas VI SD di Jombang, jadi Tukang Lap agar Bisa Sekolah Reyang Permana, saat ditemui di tempatnya mengelap kendaraan. foto: RONY S/ BANGSAONLINE

Meskipun orang tuanya lengkap, tapi hanya mampu untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. Adi, ayah Reyang mencari nafkah keluarga dengan menjadi kuli bangunan dan mengamen dari rumah ke rumah warga. "Untuk bayar uang seragam Rp 450 ribu saja kami masih nyicil. Sekarang belum lunas," lanjutnya.

(Rumah Reyang Permana di Dusun/Desa Sumbermulyo, Kecamatan Jogoroto)

Anik juga menceritakan bahwa keluarganya tidak pernah mendapat bantuan dari pemerintah. Termasuk bantuan khusus pendidikan anaknya melalui program Kartu Indonesia Pintar (KIP) maupun Program Keluarga Harapan (PKH). "Pernah mengajukan, tapi tidak dapat sampai sekarang," tuturnya.

(BACA: Pemkab Baru Tahu, Reyang si Bocah SD Tukang Lap di Tak Tersentuh Bantuan)

Keluarga yang tinggal di rumah berukuran 3,5 x 9 meter itu berharap pemerintah memberikan perhatian. "Semoga diperhatikan, kami sebenarnya juga ingin hidup seperti yang lain. Semoga Reyang juga bisa selesai sekolahnya sampai lulus," tukasnya. (rom/ony/dio)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Video Vanessa Angel dan Suami Kecelakaan di Tol Jombang, Anak Selamat':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO