Dua Hari Pesta Miras Oplosan, Empat Warga Bronggalan Surabaya Tewas Berturut-turut | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dua Hari Pesta Miras Oplosan, Empat Warga Bronggalan Surabaya Tewas Berturut-turut

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Rusmiyanto
Kamis, 14 Juli 2022 00:09 WIB

Polisi sedang memeriksa tempat pesta miras oplosan.

(Polisi sedang melakukan penggerebekan barang bukti miras oplosan)

Penyelidikan asal muasal miras arak cukrik akhirnya pihak Polsek Tambaksari berhasil menemukan identitas. Namun ternyata, arak yang dikonsumsi oleh 7 peminum itu ternyata dioplos oleh Ari Subagio yang juga ikut tewas.

“Karena yang mengoplos dan penjual arak sudah tewas, maka kita melakuan penggeledahan ke rumah orang tuanya, tempat pengoplosan miras dan rumah kos yang ditinggalinya,” tambah Iptu Agus.

Penggerebekan dan pemeriksaan dilakukan oleh Polsek Tambaksari dipimpin Iptu Agus Yogi pada Rabu (13/7/2022) sore. Selama penggerebekan di rumah Jaini selaku orang tua Ari Subagio Jl. Bronggalan Sawah, ditemukan sisa-sisa botol ukuran 600 ml berbau minuman keras. Juga ditemukan dua jeriken ukuran 5 liter dan masih berisi bahan campuran oplosan miras.

”Dengan hasil temuan barang bukti ini maka akan kita kembangkan untuk korban yang juga penjual Arak, mendapatkan batang ini dari siapa,” tutup Agus.

Selama pemeriksaan, petugas Polsek Tambaksari didampingi oleh Saiful selaku Kepala RT 4. Di depan awak media, Saiful membenarkan bahwa tempat tersebut kerap dipergunakan untuk mengoplos miras jenis arak.

“Laporan warga memang benar, di sini tepatnya lompongan samping rumah dipergunakan untuk pengoplosan, dan sudah berjalan sejak awal ada pandemi Covid-19,” ujar Saiful di tempat kejadian penggerebekan.

Istri Ari Subagio yaitu Rani memberikan keterangan bahwa memang itu bahan oplosan arak, namun pihaknya tidak tahu menahu di mana tempat sang suami (Ari Subagio) mengoplosnya.

“Saya kerap menegur suami saya, sudah jangan bermain miras seperti itu, malah saya mau ditamparnya,” ujar Rani. (yan/ari)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video