​Pesantren Mamba'ul Hikam Sidoarjo Juara Liga Santri Piala Kasad Tingkat Korem 084/Bhaskara Jaya | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Pesantren Mamba'ul Hikam Sidoarjo Juara Liga Santri Piala Kasad Tingkat Korem 084/Bhaskara Jaya

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Senin, 08 Agustus 2022 23:52 WIB

Danrem 084/Bhaskara Jaya Brigjen TNI Terry Tresna Purnama saat memberikan trofi kepada juara liga santri. Foto: DEVI FITRI AFRIYANTI/ BANGSAONLINE

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Piala Kasad Tingkat resmi berakhir. Pondok Pesantren Mamba'ul Hikam Sidoarjo keluar sebagai juara 1, usai mengalahkan Pondok Pesantren Darus Sholihin Surabaya di laga final, Senin (8/8/2022).

Brigjen TNI Terry Tresna Purnama hadir langsung menyaksikan laga puncak tersebut Lapangan Brawijaya Surabaya. Ia juga memberikan trofi juara kepada Tim Pondok Pesantren Mamba'ul Hikam Sidoarjo.

"PP Mamba'ul Hikam Sidoarjo dan PP Darus Sholihin Surabaya, dua pondok pesantren ini akan menjadi duta korem untuk (liga santri) tingkat kodam, yang direncanakan di gelar di bulan Agustus, mulai tanggal 18-20," kata Danrem kepada wartawan, Senin (8/8/22)

Ia berharap liga santri ini dapat menjadi ajang silaturahmi antara pondok pesantren, khususnya yang ada di wilayah Korem 084. "Tentunya mencari bibit-bibit pemain sepak bola. Bisa saja di liga santri ada yang menonjol untuk menjadi pemain nasional, ke tingkat yang lebih tinggi lagi. Ini hal baik yang diprakarsai oleh Bapak Kasad, dan semua stakeholder terkait mendukung kegiatan ini," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video