Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Kota Gresik Terendam Banjir | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Kota Gresik Terendam Banjir

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Syuhud
Selasa, 22 November 2022 21:18 WIB

Kondisi Jalan Samanhudi Kecamatan Gresik tergenang air akibat meluapnya tempat pembuangan air. Foto: Ist.

"Saya minta Pemkab Gresik menyikapi ini agar warga kami tidak selalu dibuat was-was kalau sudah tiba musim hujan," pungkas Bendahara Asosiasi Kepala Desa (AKD) Kabupaten Gresik ini.

Sementara itu, Kepala Dinas Cipta Karya, Perumahan, dan Kawasan Permukiman (DCKPKP) Gresik, Ida Lailatus Sa'diyah, menyatakan banjir yang merendam di sejumlah wilayah di Kota Gresik akibat air di saluran pembuangan air meluber.

"Tempat penampungan dan saluran pembuangan air meluber karena perilaku masyarakat membuang sampah di tempat saluran air," katanya.

Mennurutnya, satuan tugas (satgas) DCKPKP sudah diterjunkan untuk mengecek saluran air di wilayah Kota Gresik.

"Hasilnya, penuh dengan sampah," terangnya.

Ida juga membenarkan bahwa di bawah gedung WEP kondisinya dangkal. "Rencana tahun ini (dikeruk), tapi ada kendala," tandasnya. (hud/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video