APBD Gresik Tahun 2015 Kritis, Terancam Jebol | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

APBD Gresik Tahun 2015 Kritis, Terancam Jebol

Selasa, 19 Mei 2015 20:42 WIB

"Artinya apa, APBD 2015 sebesar 2,7 triliun itu uangnya tidak langsung siap, tapi harus dipungut dari masyarakat seperti pemungutan dari sektor PBB (pajak bumi dan bangunan) PPJ non PLN dan sektor lain. Kalau sektor-sektor itu tidak diambil, ya APBD tidak ada uangnya," pungkasnya.

Sementara Sekretaris Timang (tim anggaran) , Dr Yetty Sri Suparyati MM membantah, kalau APBD Gresik dalam kondisi krisis, karena ada beberapa sektor tidak terpenuhi. Namun, Yetty tidak menampik kalau ada sektor-sektor pendapatan yang tergetnya tidak terlampaui.

Hanya, Yetty optimis, kalau APBD Gresik tahun 2015 tetap akan berjalan stabil sesuai yang direncanakan. Bahkan, dia optmis APBD bisa surplus (lebih).

"Kami optimis kekuranga target itu bisa ditutup dari SILPA (sisa lebih penggunaan anggaran) tahun sebelumnya. Dan dari SILPA itu APBD kita masih bisa surplus," kata Kepala DPPKAD (Dinas Pendapatan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah) ini.

Yetty menegaskan, SILPA APBD tahun sebelumnya (2014) mencapai lebih dari Rp 210.323.114.162,69. Dana SILPA itu kalau digunakan untuk menutup kekurangan target, jumlahnya masih lebih. "Jadi, Insya Allah, APBD kita tetap aman," pungkas Yetty. (hud/rvl) 

 

 Tag:   Pemkab Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video