Libur Pergantian Tahun Baru 2023, Gubernur Khofifah Ajak Masyarakat Indonesia Healing ke Jawa Timur | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Libur Pergantian Tahun Baru 2023, Gubernur Khofifah Ajak Masyarakat Indonesia Healing ke Jawa Timur

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Kamis, 29 Desember 2022 10:01 WIB

Gubernur Khofifah bersama keluarga saat mengunjungi Objek Wisata Jatim Park III di Kota Batu, beberapa waktu lalu.

"Homestay di sana pun sudah mulai keren-keren dengan berbagai macam suasana. Ini yang akan menjadi penunjang masyarakat untuk melengkapi pemandangan yang luar biasa. Wilayah timur, tetap dengan keindahan Banyuwangi yang menjadi favorit, Situbondo, Bondowoso, sampai Jember, dan Lumajang," imbuhnya.

Tidak hanya itu, Gubernur juga menyampaikan luar biasanya kawasan . Selain pengembangan berbagai pantai eksotik yang berjejer, masyarakat di lokasi tersebut saat ini juga diberikan pemberdayaan.

"Ini akan semakin menarik minat investor yang otomatis akan membuat pergerakan perekonomian di kawasan setempat semakin cepat," kata .

yakin, akan menjadi kekuatan wisata bahari baru bagi Jawa Timur. Oleh karena itu, di momen liburan akhir tahun ini, Gubernur mengundang sebanyak-banyaknya wisatawan dalam dan luar negeri untuk bisa menikmati indahnya Jawa Timur.

"Harapan kita semua di momen libur pergantian tahun baru ini dapat berjalan dengan aman, nyaman, dan jaga kesehatan keselamatan masing-masing," pesannya.

Dalam kesempatan ini, juga mengimbau kepada masyarakat untuk menggunakan akses bantuan melalui aplikasi yang telah disediakan oleh pemerintah Provinsi Jawa Timur. Akses yang dapat dijangkau masyarakat dalam penanganan kegawatdaruratan melalui sistem komunikasi, rujukan, dan penjemputan melalui public safety center (PSC 119) dan 191 yang saat ini telah aktif di 34 kota dan kabupaten di Jatim.

"Ada sangat banyak aplikasi yang bisa diakses oleh wisatawan dan command center yang bisa diakses oleh para wisatawan. Selain itu, koneksitas antar layanan kesehatan juga sudah disediakan," ujarnya.

Sementara itu, meski saat ini kasus harian Covid-19 tengah melandai, juga mengimbau kepada para pengelola tempat wisata benar-benar mengawasi penerapan protokol kesehatan (prokes) saat libur natal dan juga tahun baru. Masyarakat pun diminta untuk tetap menjaga protokol kesehatan dan kebersihan. (dev/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video