Menkes Minta Tenaga Kesehatan di Papua Pegunungan dan Papua Tengah Dapat Perlindungan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Menkes Minta Tenaga Kesehatan di Papua Pegunungan dan Papua Tengah Dapat Perlindungan

Editor: Annisa'a Ambarnis
Selasa, 14 Maret 2023 20:55 WIB

Menkes Minta Tenaga Kesehatan di Papua Pegunungan dan Papua Tengah Dapat Perlindungan. Foto: Ist

"Mungkin nanti saya akan ada ke Bapak Panglima (TNI), untuk bicara bagaimana tenaga kesehatan kita melayani masyarakat Papua. (Bentuknya) sedang saya bicarakan, karena itu kan di luar kemampuan saya", tutur Budi.

Perlindungan yang akan dilakukan ini bertujuan agar tidak ada dokter ataupun tenaga medis yang takut bekerja di daerah terpencil. Dengan begitu, masyarakat di daerah tersebut juga mendapat akses kesehatan yang sama.

"Jangan sampai gara-gara ini kemudian layanan kesehatannya tidak sampai ke mereka. Itu yang saya bicarakan bagaimana negara bisa hadir melindungi dokter-dokter yang bekerja di daerah-daerah yang sulit seperti ini", jelas Budi.

(ans)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video