Tingkatkan Kualitas Layanan, UTM Bentuk Unit Baru agar Lebih Terbuka | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tingkatkan Kualitas Layanan, UTM Bentuk Unit Baru agar Lebih Terbuka

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Fathurrohman
Jumat, 19 Januari 2024 20:23 WIB

Rektor UTM, Syafi', saat meresmikan unit layanan terpadu.

Selain itu, lanjut Syafi', kampus yang dulu bernama Unibang itu akan menjadi obyek pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) setiap tahunnya.

Berbeda dengan sebelumnya, saat masih berstatus sebagai satuan kerja (Satker) yang belum tentu menjadi obyek pemeriksaan keuangan.

"Sekarang kita akan menjadi obyek pemeriksaan BPK. Kalau dulu belum tentu, karena yang diperiksa kementerian dan kampus satker hanya akan diambil sampel," ujar Syafi'.

Oleh karena itu, keleluasaan pengelolaan keuangan berkorelasi positif terhadap peningkatan kualitas layanan, seperti mengarahkan layanannya pada sistem informasi publik.

"Semua pengelolaan keuangan, kepegawaian, akademik, maupun informasi harus diterapkan mulai tahun ini. Semuanya akan lebih terbuka dan menghindari praktik-praktik penyelewengan," pungkasnya. (fat/uzi/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video