Dinas Pendidikan Jawa Timur Sebut Ada Sedikit Perbedaan pada Jalur Zonasi PPDB 2024 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dinas Pendidikan Jawa Timur Sebut Ada Sedikit Perbedaan pada Jalur Zonasi PPDB 2024

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Senin, 27 Mei 2024 22:26 WIB

Bagi hafidz Al Quran dan ketua OSIS juga disediakan Golden Ticket dengan kuota masing masing satu CPDB di setiap lembaga sekolah. Tahun ini, ada sebanyak 677.530 lulusan SMP sederajat tahun 2024 yang tercatat bakal mengikuti SMA/SMK negeri di Jawa Timur.

Rinciannya, lulusan SMP sebanyak 394.844 siswa, MTs sebanyak 198.942 siswa, lulusan pusat kegiatan belajar masyarakat (PKBM) 59.532 siswa, lulusan pondok pesantren sebanyak 21.624 siswa, serta sanggar kegiatan belajar (SKB) 2.588 siswa.

Jumlah itu belum termasuk lulusan tahun sebelumnya yang juga masih diberi kesempatan mengikuti dengan batas usia calon peserta didik (CPD) adalah 21 tahun. Total lulusan SMP sederajat tersebut mereka akan berebut kursi melalui berbagai jalur yang tersedia. 

Mulai jalur afirmasi dengan kuota 15 persen, pindah tugas orang tua 5 persen, prestasi jalur lomba 5 persen, zonasi SMA 50 persen, prestasi akademik SMA 25 persen. Kemudian Zonasi SMK 10 persen, dan Prestasi akademik SMK 65 persen. (dev/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video