Kunjungi KKHI Mekkah, Khofifah Doakan Jamaah Haji Terus Sehat Sampai Tanah Air | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kunjungi KKHI Mekkah, Khofifah Doakan Jamaah Haji Terus Sehat Sampai Tanah Air

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Minggu, 23 Juni 2024 17:19 WIB

Khofifah Indar Parawansa saat berkunjung ke KKHI atau Klinik Kesehatan Haji Indonesia di Mekkah.

Dalam kesempatan ini, juga mengunjungi beberapa Jamaah yang akan di tanazulkan supaya bisa segera kembali kepada keluarganya di Indonesia lebih awal.

"Bagaimana kabarnya pak dan bu Haji? InsyaAllah habis ini pulang ke Indonesia nggih, bisa ketemu keluarga besar segera dan melepas rasa rindu. InsyaAllah semua hajinya Mabrur," Sapa yang kemudian diaminkan oleh para jamaah yang akan berangkat tanazul awal.

Selama ini KKHI Mekkah memberikan pelayanan tanazul atau pemulangan peserta haji melalui kloter yang berbeda dengan kloter keberangkatan karena alasan sakit dan memenuhi kriteria laik terbang. Dengan jamaah tersebut dipulangkan segera, jamaah bisa segera berkumpul dengan keluarga sehingga resiko penyakitnya kambuh akan lebih minim.

"Saya rasa inisiatif tanazul awal ini juga cukup efektif sehingga jamaah dengan perhatian khusus bisa segera bertemu keluarganya di Tanah Air, apalagi mereka sudah menuntaskan rukun hajinya maka InsyaAllah kepulangannya juga akan dinantikan oleh keluarga, sahabat dan tetangganya. InsyaAllah saya doakan semu jamaah sehat selalu kembali bersama keluarga" Tutup yang juga diaminkan oleh para Jamaah yang ada di KKHI.(dev/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video