Warga Kalipang Blitar Geger Penemuan Ribuan Pil Koplo di dalam Masjid | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Warga Kalipang Blitar Geger Penemuan Ribuan Pil Koplo di dalam Masjid

Selasa, 24 Mei 2016 15:39 WIB

Kapolres Blitar AKBP Slamet Waloya menunjukan ribuan pil koplo yang ditemukan di masjid Kelurahan Kalipang. foto: tri susanto/ BANGSAONLINE

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Jamaah Masjid Agung Nurul Huda Kelurahan Kalipang Kecamatan Sutojayan Kabupaten Blitar mendadak digegerkan dengan penemuan ribuan pil koplo di dalam masjid.

Pil koplo yang ditemukan itu dikemas dalam wadah 6 tas plastik warna hitam yang masing-masing berisi 1.000 butir. Selain itu, juda ditemukan 16 bungkus plastik kecil siap edar yang terdiri 5 lintingan berisi masing-masing 10 butir pil, 35 butir pil Dextro warna kuning dan 1 pack plastik kecil.

Selain itu, di dalamnya juga ditemukan KTP atas nama Menik, wanita berumur 76 tahun, dengan alamat Dusun Bakalan RT/RW 001/001 Kelurahan Jarakan Kacamatan Gondang Kabupaten Tulungagung.

Sementara, satu buah tas plastik yang berwarna merah di dalamnya ditemukan 1 buah dompet warna coklat berisikan uang Rp 22.000 lalu dompet warna cream bertuliskan "Cemara Mas" yang berisikan uang recehan Rp 1.000 dan 5 buah celana dalam pria.

"Kami menerima laporan penemuan ribuan pil koplo itu dari jamaah masjid pada Kamis , 19 Mei 2016 sekitar pukul 15.00 wib," jelas Kapolres Blitar, AKBP Slamet Waloya Selasa (24/5) .

Peristiwa itu bermula saat Suryono (52) warga Lingkungan Wonorejo Kelurahan Kalipang hendak melaksanakan Salat Ashar berjamaah. Selesai salat, dia melihat tas plastik hitam tergeletak di dalam masjid.

Ketika dia menanyakan pemilik tas itu, jamaah yang ada di dalam masjid tidak ada yang mengetahuinya. Jamaahpun pulang dan meninggalkan tas plastik itu di teras masjid.

Namun saat para jamaah kembali ke masjid untuk melaksanakan salat Magrib berjamaah, ternyata tas itu tetap pada posisi semula. Karena penasaran, akhirnya Suyono memanggil jamaah lainnya yakni Imam Muhroji (49) warga Lingkungan Brubuh untuk membuka bersama-sama. Mereka hanya menemukan celana dalam pria karena tidak berani membongkar lebih dalam lagi.

Keduanya berinisiatif mencantolkan tas plastik tersebut di pagar besi di depan masjid, agar sewaktu-waktu ada yang mengetahui pemilik tas tersebut.

Tapi, sampai salat Isya selesai dilaksanakan secara berjamaah, ternyata tas itu belum juga ada yang mengambil. Akhirnya, mereka pun menggeledah isi tas dan menemukan ribuan pil koplo di dalamnya. Malam itu juga, temuan diserahkan ke Mapolsek Lodoyo Timur.

"Untuk mengetahui pemiliknya, Kanit Reskrim bersama anggota sengaja meletakkan kembali tas di Teras Masjid Agung Nurul Huda untuk memancing pemilik tas tersebut apabila datang mengambil. Namun sampai dengan hari Jum'at 20 Mei 2016 jam 05.00 WIB tidak ada yang datang mengambil tas tersebut," tambah Slamet Waloya.

Polisi pun bekerja keras untuk mengungkap pemilik tas tersebut dengan meminta keterangan warga sekitar masjid, jika kemungkinan ada di antara mereka yang mengetahui sosok tidak dikenal. Selain itu, Waloya mengatakan pihaknya akan mengembangkan penyidikan ke Tulungagung untuk memastikan keberadaan orang yang tertera di KTP yang ditemukan di tempat kejadian. (tri/rev)

 

 Tag:   narkoba blitar

Berita Terkait

Bangsaonline Video