Warga Sumenep Antusias Luberi Bazaar dan Ta’jil Ramadan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Warga Sumenep Antusias Luberi Bazaar dan Ta’jil Ramadan

Editor: rosihan c anwar
Wartawan: lukman
Minggu, 29 Juni 2014 21:52 WIB

Bupati Sumenep KH Abuya Busyro Karim, Ketua Tim Penggerak PKK Hj Wafiqoh Jamilah Busyro Karim, dan Wakil Bupati Ir H Soengkono Sidik SSos melihat salahsatu stand jajanan. Foto:lukman/BANGSAONLINE

Selain itu KH Abuya Busyro Karim juga mengingatkan seluruh masyarakat Sumenep agar kegiatan Bazaar dan Ta’jil Ramadan tidak dimaknai berlebihan. “Barang siapayang gembira dengan datangnya bulan Ramadan, maka Allah swt akan memasukkan ke dalam surga-Nya,” tutur Busyro menukil hadist.

Namun Busyro mengingatkan, agar rasa gembira tidak membuat konsumtif dan tidak berfoya-foya. Selain itu Busyro dengan tegas meminta agar seluruh warung di Sumenep tidak beroperasi seperti hari biasa, dan telah menerbitkan surat edaran agar seluruh warung tutup di siang hari.

Sedangkan Asisten Bidang Perekonomian Pemkab Sumenep H Syahrialmengungkapkan bahwa kegiatan Bazaar dan Ta’jil Ramadan merupakan satu upaya untuk mendukung program pemerintah dalam membantu meningkatkan perekonomian masyarakat.

Selain itu Syahrial mengungkapkan, kegiatan ini untuk membantu masyarakat dalam belanja memenuhi kebutuhannya selama bulan Ramadan dan menyongsong Hari Raya Idul Fitri.

 

 Tag:   Madura

Berita Terkait

Bangsaonline Video