Harga Daging Ayam Melonjak Jelang Ramadhan, Peternak di Jombang malah Minim Untung | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Harga Daging Ayam Melonjak Jelang Ramadhan, Peternak di Jombang malah Minim Untung

Wartawan: Romza
Jumat, 19 Mei 2017 14:20 WIB

“Saat ini harga Rp 17.500 kami hanya untung Rp 1.000. Jadi kita beda dengan pedagang di pasar. Kalau kita terkait dengan biaya pakan, vaksin dan sebagainya. Kalau pedagang dipasar mau harga daging ayam murah atau mahal tetap untung,” ujarnya.

Mahalnya daging ayam di pasaran, menurut Warsubi tidak lepas dari panjangnya mata rantai distribusi dari peternak hingga pedagang pengecer di pasar. "Dari peternak masih ditampung pengepul. Kemudian baru ke pemotong dan terakhir baru pedagang pengecer di pasar. Wajar saja masing-masing mengambil untung hingga akhirnya menjadi mahal," bebernya.

Kendati begitu, menurut Warsubi, harga saat ini di pasar masih termasuk ideal lantaran belum mencapai diatas Rp 30 ribu per kilogram. Dengan begitu para konsumen tidak beralih ke lauk pauk yang lebih murah yang juga membawa dampak kalangan peternak rugi lantaran menurunnya permintaan.

’’Jika harga di pasar sudah diatas Rp 30.000 hingga Rp 31.000 itu baru bisa dikatakan tidak wajar,’’ tandasnya. (rom)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video