Pangarmatim Hadiri Pembukaan 3rd International Maritime Security Symposium 2017 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pangarmatim Hadiri Pembukaan 3rd International Maritime Security Symposium 2017

Kamis, 24 Agustus 2017 17:14 WIB

Dalam kegiatan IMSS kali ini dihadiri tiga pembicara di antaranya, Menkopolhukam Jenderal TNI (Purn) Dr. H. Wiranto, S.H. mengangkat tema “Developing Multilateral Cooperation In Support Of Good Order At Sea To Address Modern Maritime Security Threats”. Selanjutnya sebagai pembicara kedua yaitu Dirjen Asia Pasifik Kemenlu RI Dr. Desra Percaya dengan mengangkat tema “Enhancing Comprehensive Maritime Cooperation And Capacity Building Through Mutual Understanding To Construct Good Order At Sea”,. Dan tema yang ketiga yaitu “Implementation Of Good Order At Sea In The Seattlement Of Maritime Regional Disputes”, yang disampaikan oleh Deputi Kedaulatan Maritim Kemenkomaritim RI Dr. Arif Havas Oegroseno.

Hadir dalam acara tersebut di antaranya, jajaran Atase Pertahanan (Athan) negara-negara asing di Indonesia, Komunitas Maritim Internasiona, unsur-unsur kemaritiman dalam negeri antara lain Polri, Bakamla, Kementerian dan Lembaga, Rektor/Dekan Fakultas Kelautan Perguruan Tinggi, Pemimpin Redaksi media massa, dan organisasi kemaritiman, pakar/pengamat kemaritiman, dan undangan lainnya. (*)

Sumber: *Dispen Armatim

 

sumber : *Dispen Armatim

 Tag:   pangarmatim

Berita Terkait

Bangsaonline Video