Dewan Kota Malang Kebut Perda KTR dan Cagar Budaya | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dewan Kota Malang Kebut Perda KTR dan Cagar Budaya

Wartawan: Iwan Irawan
Kamis, 04 Januari 2018 16:05 WIB

Suasana pembahasan Ranperda KTR dan Cagar Budaya disidang rapat paripurna DPRD Kota Malang, beberapa waktu lalu. Foto: IST

KOTA MALANG, BANGSAONLINE.com - Dua Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) untuk Cagar Budaya dan Kawasan Tanpa Rokok (KTR), dikebut dalam pembahasan rapat paripurna DPRD Kota Malang.

"Raperda KTR dan Cagar Budaya sudah dilakukan tahapan berdasar peraturan perundangan, bahkan sudah dievaluasi oleh Gubernur Jawa Timur," terang Ketua DPRD Kota Malang Drs. Abd. Hakim, saat memimpin rapat paripurna yang dihadiri semua perwakilan angota fraksi dan unsur Pemerintah Kota Malang.

Pada paripurna tersebut, semua fraksi menyepakati dua Raperda itu untuk segera diundangkan menjadi Peraturan Daerah (Perda) sah mengikat secara hukum. "Namun masih perlu dikuatkan lagi dengan Peraturan Wali Kota, sebagai peraturan teknisnya," tegas Hakim. 

1 2

 

 Tag:   dprd kota malang

Berita Terkait

Bangsaonline Video