Terima SK dari Kepala BKN Pusat, 2 Cabup Bojonegoro Pensiun Dini | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Terima SK dari Kepala BKN Pusat, 2 Cabup Bojonegoro Pensiun Dini

Wartawan: Eky Nurhadi
Rabu, 07 Maret 2018 16:01 WIB

Bupati Suyoto menyalami 2 paslon yang pensiun dini, Soehadi Moeljono, Sekda dan H. Basuki, Kadis Perdagangan Bojonegoro.

"Ini menandakan bahwa pemerintah kita bergerak kearah yang lebih baik," ucap bupati yang masa jabatannya akan habis tanggal 12 Maret mendatang itu.

Dia menyebut, penyerahan SK purna tugas serta penyerahan SK kenaikan pangkat bagi PNS yang masih aktif tersebut sangat istimewa. Sebab, diserahkan langsung oleh Kepala BKN Pusat.

"Ini adalah sesuatu yang tidak semua PNS atau purna tugas mengalami hal ini. Yang purna tugas dan yang naik pangkat semoga sukses selalu," tambahnya.

Data diperoleh dari Humas Pemkab Bojonegoro, PNS yang naik pangkat sebanyak 173 orang dengan rincian Golongan IV sebanyak 28 orang lingkup SKPD, Golongan IV di jajaran Dinas Pendidikan SMP sebanyak 51 orang dan 94 golongan IV di jenjang SD.

Sedangkan yang memasuki masa purna tugas sebanyak 24 orang, yang terdiri dari 14 dari jajaran Dinas Pendidikan, 1 orang dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD), 1 orang dari Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik, 1 orang dari Dinas Komunikasi dan Informatika, 2 orang dari Dinas PU Sumber Daya Air, 1 orang dari Dinas Peternakan dan Perikanan, 1 orang dari Kecamatan Temayang, Sugihwaras dan Bojonegoro serta 1 Kasubag Keuangan Satpol PP.

Sedangkan yang mengajukan pensiun dini sebanyak dua orang yakni Sekda Bojonegoro, Soehadi Moeljono dan Kadisdag H. Basuki. (nur/dur)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video