DPRD Gresik Desak Pemkab Prioritaskan Pembangunan Gedung Sekolah | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

DPRD Gresik Desak Pemkab Prioritaskan Pembangunan Gedung Sekolah

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Syuhud Almanfaluty
Jumat, 13 April 2018 17:44 WIB

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Gresik Khoirul Huda.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Banyaknya ruang dan gedung sekolah negeri yang rusak di Kabupaten Gresik kembali disorot oleh DPRD setempat. Terlebih, hingga saat ini Pemkab Gresik belum memiliki gedung sekolah yang layak dan representatif. 

"Kami meminta Bupati Gresik mulai berpikir untuk membangun gedung sekolah yang layak dan representatif," ujar Ketua Komisi IV Khoirul Huda kepada BANGSAONLINE.com, Jumat (13/4).

Untuk mewujudkan hal tersebut, Huda menyarankan agar Pemkab melakukan secara bertahap. "Misalnya kalau tahun 2018 ini Pemkab baru mampu menuntaskan satu gedung sekolah A, maka gedung itu harus dibangun tuntas dan benar-benar layak. Nah, tahun berikutnya bangun gedung sekolah lagi di tempat lain yang juga layak dan representatif begitu seterusnya," papar Sekretaris DPC PPP Gresik ini.

Huda mengungkapkan jika sejumlah kabupaten/kota di Jatim sudah mulai pola pembangunan gedung sekolah dengan model seperti itu. "Di Mojokerto pola-pola pembangunan seperti itu sudah dilakukan. Gresik seharusnya bisa mencontoh pola yang baik itu," paparnya.

Huda memaparkan jika hingga tahun 2018 ini di Kabupaten Gresik masih ada ribuan ruang dan gedung sekolah yang kondisinya memprihatinkan. Dia merinci sebanyak 390 gedung sekolah rusak parah (berat), 530 rusak ringan, dan 1.010 rusak ringan.

1 2

 

 Tag:   DPRD Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video