Jalan Dedel Duel, Pengendara Harus Ekstra Hati-hati saat Melintas, Begini Kata DPUPR | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jalan Dedel Duel, Pengendara Harus Ekstra Hati-hati saat Melintas, Begini Kata DPUPR

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yudi Eko Purnomo
Rabu, 04 Desember 2019 17:05 WIB

Jalan Jatikurung amblas. Retakannya bahkan bisa dimasuki ban sepeda motor. foto: YUDI EP/ BANGSAONLINE

Dari penelusuran media di lapangan menyebutkan, rekahan badan jalan di daerah Jatikurung tampak sudah berlangsung lama tanpa ada upaya perbaikan. Kalaupun ada upaya pemeliharaan, sifatnya terkesan menggugurkan kewajiban. Rekahan jalan cor tersebut tampak hanya dikucuri aspal cair. Tak pelak, pemeliharaan model ini pun tak mampu membungkam kerusakan jalan.

"Kalau lewat situ harus full konsentrasi, maklum jalannya banyak yang rusak," ungkap Djoko Ismono warga Lingkungan Karanglo yang kerap lewat jalanan tersebut, Rabu (4/12).

Ia menyindir PU terkesan gemar membangun, namun lupa merawat. "PU tampaknya hanya senang membangun karena anggarannya besar, tapi lupa cara merawatnya. Padahal anggaran pemeliharaan juga tak sedikit. Dikemanakan anggaran tersebut, " semprotnya.

Ditemui terpisah, Kabid Tata Bangunan dan Prasarana DPUPR Kabupaten Mojokerto, Heri Subekti mengatakan jika pihaknya rutin melakukan pemeliharaan jalan. "Ya rutin," jawabnya.

Ia mengungkapkan teknis pemeliharaan jalan. Menurutnya, metode pemeliharaan yang ia gunakan adalah menggunakan material sejenis. "Kalau jalannya jalan cor maka yang digunakan untuk menembel adalah cor. Ya diambil bagian yang rusak dan dicor gitu aja," pungkasnya.

Sayangnya, testimoni Heri yang juga Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) tersebut jauh panggang dari api. Karena faktanya, pemeliharaan jalan cor di Utara sungai sama sekali tak menggunakan material semen, namun aspal. Itu pun aspal cair yang tampak hanya dikucurkan dari atas. (yep/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video