Alumni Ponpes Bahrul Ulum Nyatakan Dukungan ke Qosim-Alif di Pilbup Gresik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Alumni Ponpes Bahrul Ulum Nyatakan Dukungan ke Qosim-Alif di Pilbup Gresik

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Syuhud Almanfaluty
Selasa, 20 Oktober 2020 23:22 WIB

Alumni Ponpes Bahrul Ulum saat memberikan dukungan ke QA. foto: ist.

Sementara perwakilan alumni, Gus Atho' meminta kepada santri alumni Mbah Wahab, tokoh pendiri NU untuk menjadikan pilihan QA sebagai ikhtiar bersama. "Mari niatkan yang baik, baik secara dohir dan batin, Insya Allah barokah," ujarnya.

Ia mengungkapkan, bahwa keluarga Dokter Alif sangat berjasa dalam membangun fisik PCNU Kabupaten Gresik. Secara finansial, keluarga almarhum Maslikan, orang tua Dokter Alif maupun Haji Saiful Arif beberapa kali membantu kegiatan NU Gresik, memberikan lahan untuk PCNU, serta menyelesaikan sengketa lahan NU dengan investor beberapa waktu lalu.

Sementara Cabup Qosim, lanjut dia, semasa menjadi Wakil Bupati Gresik, secara rutin ke PCNU Gresik memberikan pendanaan tiap bulannya. Kemudian pembangunan pagar gedung PCNU juga mendapat support. Belum lagi Qosim ini menyuburkan tradisi Nahdliyin dengan menggelar kegiatan keagamaan yang rutin.

"Jadi sangat tidak masuk akal jika ada yang mengatakan Qosim-Alif ini tidak merepresentasikan warga NU. Saya yakin dan warga Nahdliyin Gresik juga sama, bahwa Qosim-Alif ini akan membawa NU dalam kejayaan di Kabupaten Gresik," jelas Gus Atho.

Sementara Asluchul Alif mengaku tetap mempertahankan pesatuan persaudaraan antar sesama alumni. "Di posisi apapun kita, termasuk saya tetap seduluran selawase," katanya.

Alif menambahkan, dirinya dan Qosim berikhtiar jika terpilih pada Pilbup 2020 nanti, maka program-program kerakyatan di bidang pendidikan, keagamaan, kesehatan, serta pemberdayaan ekonomi masyarakat akan menjadi prioritas. (hud/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video