Banjir di Perum Kwadungan Permai Kediri Sampai Setinggi Pinggang, Ratusan Warga Mengungsi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Banjir di Perum Kwadungan Permai Kediri Sampai Setinggi Pinggang, Ratusan Warga Mengungsi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Kamis, 07 Januari 2021 09:32 WIB

Warga Perumahan Kwadungan Permai dibantu relawan, saat akan meninggalkan rumahnya yang masih tergenang air sampai pukul 07.50 WIB. foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE

Sejak semalam, tim dari BPBD Kabupaten Kediri sudah turun ke lokasi dan mengevakuasi warga menggunakan perahu karet untuk selanjutnya diungsikan ke Balai Desa Kwadungan.

Sementara itu, Danramil Gampengrejo Kapten Arm. Bangun Budiadi yang berada di lokasi banjir menjelaskan, bahwa genangan air mencapai setinggi satu meter sekitar pukul 24.00 WIB.

"Saya pesan kepada para pengungsi agar tidak kembali dulu, lebih-lebih bila cuaca mendung," kata Kapten Bangun.

Menurutnya, tiap blok ada tim pengamannya, sehingga masalah keamanan lingkungan tidak masalah. Hanya saja untuk barang-barang di rumah bisa diambil untuk dibawa ke tempat yang aman.

"Di sebalan utara Perumahan Kwadungan Permai juga ada Perumahan Sambiresik, tapi tidak sempat tergenang seperti yang terjadi di Perumahan Kwadungan Permai yang Blok B sampai F," pungkas Kapten Bangun. (uji/rev)

 

 Tag:   Banjir Kediri

Berita Terkait

Bangsaonline Video