Pemkot Probolinggo Seriusi Pengembangan Agribisnis Sapi Potong | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pemkot Probolinggo Seriusi Pengembangan Agribisnis Sapi Potong

Editor: Revol
Wartawan: Andi
Kamis, 12 Februari 2015 20:39 WIB

Raih Prestasi Tertinggi Se-Indonesia, Rukmini Tekankan Kota Probolinggo Jadi Sentra Sapi Potong. (Andi/BangsaOnline.com)

“Saya berharap Poktan Bango Jaya menjadi motivasi bagi semua poktan yang ada di Kota Probolinggo agar juga dapat meraih penghargaan dari Presiden. Ini menjadi sebuah komitmen Pemerintah Kota untuk terus memajukan produk sapi lokal seperti yang dilakukan Bango Jaya berupa jenis sapi Peranakan Ongkolan (PO),” tegas Rukmini kepada para poktan yang hadir.

Kepala Dinas Pertanian, Yudha Sunantya mengatakan saat ini Kota Probolinggo berkomitmen untuk mengembangkan dan menjadi sentra . Terbukti, sejak tahun 2012 lalu, sudah ada beberapa wilayah yang ditetapkan sebagai kampung ternak.

“Dari Agribisnis Sapi Potong itu, ada hal lain yang dihasilkan seperti produksi kotoran ternak jadi kompos menjadi pupuk organik. Dimana, pupuk Organik itu bisa digunakan bagi tanaman rumput, sebagai pakan ternak. Karenanya, Pemkot terus berupaya agar para Poktan mandiri dan sejahtera,” ujar Yudha.

Bendahara Poktan Bango Jaya, Nur Huzaimi mengaku sangat bangga atas dukungan yang terus menerus dilakukan Pemkot terhadap para poktan yang ada. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya program bantuan yang diberikan Pemkot kepada para poktan seperti Pembibitan Sapi gratis, penyediannya air yang cukup serta pembinaan dan perawatan lainnya.

“Prestasi yang kami raih selama ini berkat komitmen dari Walikota Rukmini terhadap keberlangsungan Poktan Bango Jaya. Kedepan, kami berharap Walikota tetap komitmen membantu apa yang menjadi kebutuhan 120 orang dari kelompok ini,” harapnya. 

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video