Bandara Banyuwangi Kembali Ditutup, Dampak ​Erupsi Gunung Raung | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bandara Banyuwangi Kembali Ditutup, Dampak ​Erupsi Gunung Raung

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Teguh Prayitno
Jumat, 19 Februari 2021 18:05 WIB

Bandara Banyuwangi kembali ditutup sementara karena ada abu vulkanik erupsi Gunung Raung. (foto: ist)

Imbas dari penutupan sementara Bandara Banyuwangi karena abu vulkanik, sejumlah penerbangan di sejumlah daerah dibatalkan. Di antaranya penerbangan dari maskapai Batik Air dan Citilink. "Canceled flight untuk sementara ada 4 penerbangan. Batik Air, Cengkareng-Banyuwangi PP dan juga ada Citilink jurusan Banyuwangi-Denpasar-Surabaya," terangnya.

Dalam data dari Pos Pengamatan Gunung Api (PPGA) Raung, ada awan asap kawah bertekanan lemah teramati berwarna kelabu, dengan intensitas sedang dan tinggi 1.000 m di atas puncak kawah. Asap atau abu tidak menerus, mengarah ke timur.

Adapun untuk kegempaan, tektonik lokal terjadi 1 kali dengan amplitudo 25 mm, S-P 1.8 detik dengan durasi 75 detik. Tektonik jauh terjadi 1 kali dengan amplitudo 32 mm, S-P 17 detik, durasi 89 detik. Sementara tremor menerus (microtremor) terekam dengan amplitudo 1-10 mm (dominan 1 mm). (guh/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video