​Gubernur Jatim Hadiri Sertijab Bupati Kediri | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Gubernur Jatim Hadiri Sertijab Bupati Kediri

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Muji Harjita
Rabu, 03 Maret 2021 23:22 WIB

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana didampingi Wakil Bupati Kediri Dewi Mariya Ulfa saat menyampaikan pidato pertama di hadapan Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Kediri yang disiarkan langsung oleh sejumlah stasiun TV. foto: ist.

"Untuk setiap hari Jumat kami mempunyai program Jumat Ngopi (Jumat Ngobrol Persoalan dan Solusi). Program tersebut akan secara penuh difasilitasi oleh pemda. Semua warga Kabupaten Kediri boleh hadir. Tapi, karena masih di tengah pandemi, maka yang hadir akan dibatasi. Hari Jumat depan adalah hari pertama digelarnya acara Jumat Ngopi ini," kata Dhito.

Dhito secepatnya juga akan melakukan eksekusi untuk pengembangan sumber daya manusia, meningkatkan investasi daerah, melakukan revitalisasi pertanian untuk ketahanan dan swasembada pangan, peningkatan infrastruktur, dan konektivitas antar wilayah.

Termasuk optimalisasi kepariwisataan berbasis kearifan lokal, optimalisasi tata kelola lingkungan hidup, sumber daya alam, dan mitigasi bencana. Juga melakukan pengembangan seni budaya, olahraga dan kreativitas pemuda, serta mewujudkan kemandirian desa untuk kesejahteraan masyarakat Kabupaten Kediri.

Dhito juga meminta seluruh OPD/Satker di Kabupaten Kediri untuk memanfaatkan media sosial untuk menyerap aspirasi masyarakat.

"Tentu program pertama yang akan kami lakukan adalah menekan penyebaran Covid-19 dan menjadikan Kabupaten Kediri menjadi zona hijau. Semoga Kabupaten Kediri bisa menjadi Kabupaten/Kota yang masuk zona hijau pertama di Jawa Timur bahkan di Indonesia," kata Dhito.

Sementara itu, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meminta Bupati dan Wakil Bupati Kediri yang baru untuk segera bekerja terutama untuk menekan penyebaran Covid-19.

Khofifah juga meminta agar pembangunan bandara di Kabupaten Kediri terus dikawal, sehingga ke depannyas benar-benar bisa bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Kediri. (uji/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video