Wali Kota Ajak Warga Kediri Dukungan Atlet Tenis Meja pada Turnamen BNN Nasional 'Smash on Drug' | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wali Kota Ajak Warga Kediri Dukungan Atlet Tenis Meja pada Turnamen BNN Nasional 'Smash on Drug'

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Muji Harjita
Jumat, 28 Mei 2021 09:46 WIB

Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar saat latih tanding dengan salah satu atlet tenis meja andalan kota Kediri. (foto: ist.)

Dalam kesempatan tersebut Wali juga adu tanding bersama para atlet. Pertandingan berlangsung seru dan penuh semangat.

Sementara itu, Syekha Nur Sabaha, salah satu atlet yang akan berlaga di turnamen Nasional menceritakan dirinya sudah mulai berlatih sejak duduk di bangku sekolah dasar. Syekha juga pernah meraih medali emas dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Wilayah (Popwil) yang diselenggarakan di Lombok.

Syekha mengungkapkan motivasi yang membuatnya menjadi atlet , adalah keinginannya untuk membanggakan orang tua. Di samping kecintaannya terhadap olah raga tersebut.

Dalam turnamen nasional nanti, Syekah berharap bisa menjadi juara. "Semoga mendapatkan juara buat banggain dan Jawa Timur," ujar Syaekah.

Hadir pula dalam kesempatan tersebut Kepala Provinsi Jawa Timur Brigjend Pol. Drs. Mohamad Aris Purnomo, Kepala AKBP Bunawar, dan Ketua KONI Maria Karangora. (uji/ns)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video