Wahid Foundation Deklarasikan Gunungsari Kota Batu sebagai Desa Damai | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wahid Foundation Deklarasikan Gunungsari Kota Batu sebagai Desa Damai

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Agus Salimullah
Senin, 31 Mei 2021 16:35 WIB

Desa Gunungsari dideklarasikan sebagai Desa Damai Gunungsari oleh Wahid Foundation di Pendopo Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Senin (31/5/2021). (foto: ist)

"Kita melihat, peran perempuan dalam kegiatan ekstremisme dan terorisme semakin menonjol dan menjadi terang-terangan," katanya.

Kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti oleh Wali Kota Batu, Kades Gunungsari, Kader Desa Gunungsari, dan Direktur Eksekutif .

Menutup acara, Wali Kota Batu mengatakan bahwa 95 persen masyarakat adalah muslim. "Kami tetap bisa hidup dengan damai, bahkan acara keagamaan kami saling membantu satu dengan yang lain. Dalam hal sosial kemasyarakatan, tidak ada batasan," kata Wali Kota Batu.

Wali Kota Batu juga berharap program desa damai bisa dilaksanakan di semua desa yang ada di Kota Batu. "Semoga kita selalu dalam lindungan Tuhan, dan semakin sejahtera," pungkasnya. (asa/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video