Dukung Gerakan Lawan Covid-19, SIG Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Desa Sekitar Pabrik Tuban | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dukung Gerakan Lawan Covid-19, SIG Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Desa Sekitar Pabrik Tuban

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Gunawan Wihandono
Rabu, 14 Juli 2021 21:09 WIB

Penyemprotan disinfektan di jalan-jalan utama dan di fasilitas umum sekitar wilayah Pabrik Tuban hingga beberapa desa di wilayah Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban, Rabu (14/7/2021). (foto: ist)

“Kami telah membagikan puluhan ribu masker, disinfektan, hand sanitizer, memberikan tempat cuci tangan di fasilitas umum, memberikan APD kepada nakes, dan berbagai kegiatan lainnya,” terang Fardhi.

Selain itu, sebagai upaya memutus mata rantai peredaran Covid-19, perusahaan bekerja sama dengan TNI juga telah melakukan vaksinasi terhadap 1.500 keluarga dan karyawan Semen Indonesia.

"Perusahaan berkomitmen secara penuh dalam mendukung program pemerintah untuk pemberantasan wabah ini,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, Fardhi mengingatkan kepada seluruh masyarakat terutama karyawan untuk selalu menaati 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilitas dan interaksi.

"Mari kita bersama-sama menaati anjuran dan imbauan pemerintah dalam pemberantasan Covid-19 ini," pungkasnya. (gun/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video