Bupati dan Wabup Madiun Serahkan 346 Ton Pupuk Bersubsidi ke Petani | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati dan Wabup Madiun Serahkan 346 Ton Pupuk Bersubsidi ke Petani

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Hendro Utomo
Rabu, 21 Juli 2021 19:09 WIB

Bupati Ahmad Dawami dan Wabup Hari Wuryanto menyerahkan pupuk bersubdi kepada para petani secara simbolis, di Ruang Rapat Eka Kapti Puspem Mejayan, Rabu (21/7).

Pemberian pupuk bersubsidi itu, lanjut bupati yang akrab dipangil Kaji Mbing ini, juga bermaksud untuk menambah porsi pupuk subsidi yang masuk di e-RDKK.

“Jadi, kita perbesar subsidi pupuk, karena ini di masa sulit juga, kita ringankan lah. Kalau kita tidak berikan bantuan uang, minimal kita beri bantuan pupuk, sehingga konteksnya sama. Artinya, biaya yang dikeluarkan oleh petani ini turun sehingga pendapatan petani bisa naik,” jelasnya.

Pembagian pupuk ini bagian dari intervensi terhadap produksi panen. “Di masa pandemi ini, bicara pertanian harus surplus, karena ini merupakan bagian ketahanan pangan juga. Bisa dibayangkan bila hasil panen ini berkurang dan kebutuhan pokok kurang, maka masa sulit ini semakin sulit lagi,” pungkas Kaji Mbing. (hen/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video