Tuntut Harga Pakan Diturunkan, Ratusan Peternak Ayam di Ringinrejo Bagi-Bagi Telor | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tuntut Harga Pakan Diturunkan, Ratusan Peternak Ayam di Ringinrejo Bagi-Bagi Telur

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Muji Harjita
Jumat, 01 Oktober 2021 12:39 WIB

Nafi Rojulus, korlap aksi (membawa telur) saat membagi-bagikan telur di Terminal Sambi, Kecamatan Ringinrejo, Kabupaten Kediri. Foto: Muji Harjita/ BANGSAONLINE.com

"Aksi ini adalah salah satu bentuk aksi agar keluhan peternak didengar oleh pihak terkait. Aksi ini, sengaja digelar pada 1 Oktober yang merupakan Hari Kesaktian Pancasila," katanya, Jumat (1/10).

Dalam aksi tersebut, ia menuntut harga pakan ayam diturunkan, agar tidak memberatkan para peternak. Ia juga berharap peternak mendapat perlindungan dari pemerintah.

"Yang terlibat aksi ini sekitar 100 orang peternak. Sedangkan telur yang dibagikan sebenarnya banyak. Tapi karena ada imbauan dari pihak kepolisian agar tidak ada kerumunan, maka yang dibagikan di Terminal Sambi ini hanya sekitar 500 kg saja. Selebihnya dibagikan dengan cara berkeliling dari desa ke desa di Kecamatan Ringinrejo," ungkapnya.

Telur yang dibagikan dikemas dalam wadah plastik, masing-masing berisi 8 butir telur atau seberat kurang lebih 1/5 kg. Total ada 500 bungkus telur yang dibagikan.

"Meski pihak kepolisian tidak mengizinkan pembagian semua telor di Terminal Sambi ini, namun apa yang menjadi unek-unek peternak intinya sudah tersampaikan," pungkasnya. (uji/ns)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video