KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Untuk mendongkrak perekonomian pasca terpuruk sejak pandemi Covid-19, Pemkot Kediri menyelenggarakan Harmoni Ramadan Fest 2022.
Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar membuka secara langsung Harmoni Ramadan Fest 2022 ini bersama Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kediri M. Choirur Rofiq, bertempat di Halaman Balai Kota Kediri, Sabtu (23/4/2022) malam. Gelaran ini mengambil tema 'Bangkit Bersama Pulihkan Ekonomi Rakyat/.
Baca Juga: Pj Wali Kota Zanariah Harap PGRI Kota Kediri Semakin Solid Majukan Mutu Pendidikan
Wali Kota Abu Bakar mengucapkan terima kasih kepada Bank Indonesia yang telah menginisiasi dan berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Kediri menggelar acara ini.
“Alhamdulillah, akhirnya hari ini Pemerintah Kota Kediri dan Bank Indonesia bisa mengadakan acara offline untuk mendongkrak perekonomian yang ada di Kota Kediri. Kami masih bergerak kompak dengan masyarakat walaupun tertatih-tatih, perekonomiannya melambat, tapi insyaAllah setelah acara ini mudah-mudahan akan banyak acara yang insyaAllah bisa mendongkrak perekonomian di Kota Kediri,” ujarnya.
Abu mengatakan acara ini digelar untuk memperkenalkan UMKM yang ada di Kota Kediri, sekaligus mengajarkan masyarakat agar melakukan transaksi secara nontunai. Karena saat ini banyak beredar uang palsu dan tidak praktisnya membawa uang tunai, sehingga Bank Indonesia mengadakan sosialisasi Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).
Baca Juga: Pj Wali Kota Kediri Beri Arahan ke Peserta Uji Kompetensi
“Tinggal discan, tidak ada kembalian, tidak ada uang palsu. Jadi ini menurut saya sangat simpel sekali dan baik untuk UMKM serta para pembeli. Jadi ini bagus khususnya UMKM yang go digital,” ujarnya.
Ia juga meminta untuk membuat gerakan-gerakan dalam rangka melarisi dagangan para UMKM. Menurutnya, produk UMKM di Kota Kediri saat ini sudah naik kelas. Saat pandemi Covid-19 tahun pertama, Pemkot Kediri telah bekerja sama dengan berbagai pihak dan juga beberapa marketplace untuk mendigitalisasi UMKM.
“Besar harapan saya ke depan, kolaborasi antara Bank Indonesia dan Pemerintah Kota Kediri, baik itu kadin lalu dinkop UMKM terus mengajak para pelaku UMKM untuk go digital. Tidak hanya menjual di marketplace, mereka juga bisa mencoba di pasar global atau ekspor, karena peluang-peluang ini sudah mulai terbuka,” tegas walikota.
Baca Juga: Pj Wali Kota Kediri Tekankan Pentingnya Menjaga Lingkungan Sejak Dini saat World Clean Up Day 2024
Sementara itu, M. Choirur Rofiq, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Kediri berharap masyarakat Kota Kediri senantiasa dalam melakukan transaksi belanja ataupun pembayaran dengan menggunakan QRIS. Karena banyak keuntungan yang bisa didapatkan ketika menggunakan QRIS ini.
Seperti, tidak perlu repot membawa uang. Sedangkan bagi penjual tidak perlu menyediakan uang kembalian. Tak hanya itu, transaksi secara digital juga meminimalisasi uang palsu.
“Kota Kediri berada di level 1 PPKM, ini merupakan kesempatan bagi masyarakat Kota Kediri untuk bangkit kembali melakukan kegiatan yang lebih baik lagi, untuk mempromosikan produk-produk sehingga nanti produk UMKM Kota Kediri semakin dikenal. Harapan kami warga Kediri juga berbelanja produk-produk UMKM Kota Kediri,” terang Choirur Rofiq.
Baca Juga: Tingkatkan Kualitas Layanan Informasi Publik, Pemkot Kediri Belajar ke Diskominfo Surabaya
Harmoni Ramadan Fest 2022 ini diselenggarakan selama 2 hari tanggal 23-24 April 2022, pukul 15.00 - 21.00 WIB. Di sepanjang Jalan Basuki Rahmad, berjejer stand yang menjual berbagai produk UMKM Kota Kediri mulai dari makanan, minuman, fesyen, dan juga kerajinan.
Pengunjung juga bisa mendapatkan diskon spesial bagi yang membayar melalui QRIS. Tak hanya bazar produk UMKM, kegiatan ini juga diisi dengan Tausiyah Ramadan 1443 H, vaksinasi, pasar murah, industri kreatif, donor darah, dan semarak cinta, bangga, paham (CBP) rupiah.
Hadir dalam acara pembukaan Harmoni Ramadan Fest ini, Kepala BPS Kota Kediri Lilik Wibawati, Wakapolres Kediri Kota Kompol Teguh Santoso, Kepala OPD di lingkungan Pemkot Kediri, dan perwakilan Forkopimda Kota Kediri. (uji/rev)
Baca Juga: Pj Wali Kota Kediri Tanam Pohon Bersama PLN dan Perhutani, Wujud Nyata Kolaborasi Peduli Lingkungan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News