Hasil AC Milan vs Sassuolo: Rossoneri Takluk 2-5 oleh Tim Papan Bawah

Hasil AC Milan vs Sassuolo: Rossoneri Takluk 2-5 oleh Tim Papan Bawah Olivier Giroud cetak gol hiburan saat Milan kalah 2-5 oleh Sassuolo di pekan 20 Liga Italia. (foto: IG acmilan)

MILAN, BANGSAONLINE.com - AC Milan dibuat malu saat menjamu Sassuolo dalam lanjutan Serie A 2022-2023. Bermain di hadapan puluhan ribu suporternya, Rossoneri kalah dengan skor telak 2-5.

Hasil tersebut membuat AC Milan tertahan di posisi empat dengan raihan 38 poin dari 20 kali bertanding. Sementara Sassuolo naik satu peringkat di peringkat enam belas torehan 20 angka dengan memainkan jumlah laga yang sama.

Baca Juga: Hasil Liga Italia Verona vs Monza: Colombo Cetak Dua Gol, Brianzoli Biancorossi Tembus Papan Tengah

Laga AC Milan vs Sassuolo di giornata ke-20 berlangsung di Stadion San Siro, Minggu (29/1/2023) malam WIB. Skuad allenatore Stefano Pioli tertinggal 1-3 di babak pertama.

Tim yang berjuluk I Neroverdi sudah berhasil memecah kebuntuan melalui Gregoire Defrel pada menit ke-19. Pemain berpaspor Prancis tersebut berhasil memanfaatkan umpan Domenico untuk menjebol gawang Milan.

Belum sempat menghela nafas panjang, kiper Ciprian Tătărușanu sudah memungut bola untuk kedua kalinya lewat David Frattesi di menit ke-21.

Baca Juga: Hasil Liga Italia AS Roma vs Monza: Gol Tunggal El Shaarawy Bawa Giallorossi Tembus Enam Besar

Tiga menit berselang, tuan rumah berhasil memperkecil ketertinggalan saat sundulan Olivier Giroud yang meneruskan crossing Davide Calabria berhasil menggetarkan jala Andrea Consigli.

Domenico Berardi kembali memperbesar kedudukan pada menit 30. Pemain bernomor punggung 10 itu sukses meneruskan sepak pojok Hamed Traore dengan sundulan. Skor 1-3 menjadi hasil di 45 menit pertama.

Selepas jeda, gawang Milan sudah kebobolan di menit ke-47 saat Armand Laurienté mencetak gol melalui penalti. Tendangan 12 pas diberikan wasit setelah Davide Calabria melanggar Lauriente.

Baca Juga: 5 Pemain Cadangan yang Sukses Cetak Hattrick atau Lebih dalam Satu Laga Serie A

Upaya Milan untuk bangkit semakin sirna di menit ke-79. Matheus Henrique berhasil menjebol gawang Tatarușanu lewat sebuah sepakan mendatar.

Milan sempat memperkecil ketertinggalan pada menit ke-81 melalui tendangan Divock Origi. Penyerang Timnas Belgia itu melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti yang mengarah ke pojok kanan atas gawang Consigli. Skor 2-5 bertahan untuk keunggulan Sassuolo.

Susunan Pemain

Baca Juga: Prediksi Liga Italia Cagliari vs Inter Milan: Nerazzurri Bidik Kemenangan Kedua

AC Milan (4-2-3-1): Tatarusanu;Calabria, Pierre Kalulu, Gabbia, Theo Hernandez; Rade Krunic, Sander Tonali; Saelemaekers, Charles de Ketelaere, Ante Rebic; Giroud

Pelatih: Stefano Pioli

Sassuolo (4-2-3-1): Andrea Consigli; Marchizza, Martin Erlic, Ruan, Rogerio; Frattesi, Pedro Obiang; Berardi, Hamed Traore, Lauriente; Gregoire Defrel

Baca Juga: 5 Penyerang yang Bakal Tampil Moncer di Pentas Serie A 2023/2024

Pelatih: Alessio Dionisi (git)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO