SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Segenap pimpinan serta jajaran redaksi, wartawan dan karyawan HARIAN BANGSA menggelar Khotmil Quran, Selasa (27/2/2024). Kegiatan ini merupakan rutinitas tahunan menjelang peringatan HUT ke-24.
Tampak dari mereka antaranya pimpinan perusahaan, H. Mas'ud Adnan, Wahyuni selaku manajer iklan, Afifudin sebagai Loper Koran, dan Hamidah serta M. Sulthon Neagara wartawan daerah Surabaya, serempak mengaji bersama.
Baca Juga: Warga Mulyorejo Digegerkan Janda Bersimbah Darah, Diduga Hendak Bunuh Diri
"Setiap menjelang ultah, kami melakukan giat rutinan Khotmil Quran," kata Yuni, koordinator Khotmil Quran.
Dia menjelaskan, tujuan dari kegiatan itu adalah mengharap ridho dari Allah SWT agar apa yang menjadi visi misi dari HARIAN BANGSA selalu membawa berkah, manfaat, dan memberikan kabar inspirasi untuk warga Jawa Timur, khususnya dan seluruh masyarakat di tanah air pada umumnya.
Tak lupa, kegiatan itu juga mendoakan para sesepuh pendahulu karyawan HARIAN BANGSA yang telah meninggal dunia, seperti almarhum H. Abdurrahman Ubadah, H. Rosihan Choirul Anwar, Erick dari Sampang, dan kawan wartawan daerah lainya.
Baca Juga: Kampung Narkoba di Jalan Kunti Surabaya Kembali Digerebek: 23 Pecandu Direhab, 2 Pengedar Ditangkap
Yuni berharap, agenda ini selalu istiqomah dan bisa dilanjutkan oleh generasi yang akan datang. Ia juga menguraikan bahwa giat khotmil quran itu selain menjalin solidaritas antarpimpinan perusaan, redaksi, wartawan dan karyawan, juga ada nilai ibadah untuk kemaslahatan bersama.
"Tentu giat hari ini adalah meningkatkan silaturrahmi kita bersama khususnya kepada wartawa daerah yang turut partisipasi mengikuti khotmil Quran," pungkasnya. (afa/mar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News