KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Pj Wali Kota Kediri Zanariah mengikuti rapat paripurna DPRD untuk mendengarkan pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo secara daring, Jumat (16/8/2024).
Agenda yang dilaksanakan di Ruang Sidang DPRD Kota Kediri tersebut dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79.
Baca Juga: Jadikan Lahan Lebih Produktif, Pj Wali Kota Kediri Resmikan Bumi Perkemahan Maskumambang
Usai mendengarkan pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo, Zanariah mengapresiasi program-program pemerintahan Presiden Joko Widodo selama 10 tahun menjabat.
Antara lain, telah terbangun 366 ribu km jalan desa, 1,9 juta meter jembatan desa, 2.700 km jalan tol baru, 6.000 km jalan nasional, 50 pelabuhan dan bandara baru, 43 bendungan, dan 1,1 juta hektare jaringan irigasi baru.
Tidak hanya itu, Indonesia merupakan satu dari sedikit negara yang mampu pulih lebih cepat usai pandemi Covid-19, bahkan terus bertumbuh. Pertumbuhan ekonomi Indonesia terjaga di atas 5 persen, walau banyak negara tidak tumbuh, bahkan melambat.
Baca Juga: Amankan Nataru, Polres Kediri Kota Terjunkan Ratusan Personel
Wilayah Indonesia Timur seperti Papua dan Maluku justru mampu tumbuh di atas 6 persen dan Maluku Utara mampu tumbuh di atas 20 persen. Inflasi juga terkendali di kisaran 2-3%, saat banyak negara mengalami kenaikan yang luar biasa. Bahkan ada yang mencapai lebih dari 200%.
Angka kemiskinan ekstrem mampu diturunkan dari sebelumnya 6,1 persen menjadi 0,8 persen di tahun 2024. Begitu pun angka stunting turun menjadi 21,5 persen di tahun 2023 dari sebelumnya 37 persen.
Serta tingkat pengangguran ditekan dari sebelumnya 5,7 persen, menjadi 4,8 persen di tahun 2024.
Baca Juga: Sidak Pasar Jelang Nataru, DKPP Kota Kediri Pastikan Semua Produk Hewani Penuhi Standar ASUH
Upaya perlindungan bagi masyarakat ekonomi bawah juga telah memberi manfaat luas bagi masyarakat.
"Terima kasih pada pemerintahan Presiden Joko Widodo ini telah memberikan banyak perubahan dan program-program yang bermanfaat untuk masyarakat. Begitu pula dengan kami di Pemerintah Kota Kediri yang juga sejalan dengan arahan pemerintah pusat untuk menyejahterakan masyarakat," ujarnya.
Zanariah berharap seluruh stakeholder untuk berkolaborasi turut mewujudkan Indonesia Emas 2045. Serta persatuan Negara Indonesia harus terus dijaga.
Baca Juga: Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-76, Sekdakot Kediri Bacakan Pidato Presiden Prabowo
"Kita harus terus menjaga persatuan apa yang sudah baik terus kita lanjutkan. Kolaborasi juga penting untuk mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045," harapnya.
Rapat paripurna ini dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Kediri Gus Sunoto.
Hadir pula, Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, Ketua Kejaksaan Negeri Andi Mirnawaty, Sekretaris Daerah Bagus Alit, Wakil Ketua DPRD Kota Kediri Firdaus dan Katino, perwakilan forkopimda, asisten di lingkungan sekretariat daerah, anggota DPRD, kepala OPD, dan tamu undangan lainnya. (uji/rev)
Baca Juga: Pemkot Kediri Apresiasi Wajib Pajak yang Tertib dan Taat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News