Pj Wali Kota Batu Beri Penghargaan untuk Pecinta Anggrek di Batu Shining Orchid Week 2024

Pj Wali Kota Batu Beri Penghargaan untuk Pecinta Anggrek di Batu Shining Orchid Week 2024 Pj Wali Kota Batu saat memberi penghargaan kepada salah satu pecinta anggrek di Batu Shining Orchid Week 2024.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, memeriahkan pembukaan Batu Shining Orchid Week 2024 dengan memberikan penghargaan kepada para pecinta anggrek tingkat nasional. Agenda tersebut berlangsung di Balai Kota Among Tani, Sabtu (5/10/2024).

Tidak hanya menjadi ajang memperlihatkan keindahan anggrek, acara juga bagian dari rangkaian perayaan Hari Jadi ke-23 Kota Batu. Pameran yang diikuti oleh peserta dari berbagai kota di Indonesia ini diwarnai dengan semaraknya kompetisi anggrek. 

Baca Juga: Harga Daging Ayam di Kota Batu Terus Merangkak Naik Jelang Nataru

Dalam penyerahan penghargaan, Pj Wali Kota Batu menyampaikan kebanggaannya terhadap para pecinta anggrek yang telah berkontribusi dalam mengangkat hobi ini ke level yang lebih tinggi.

"Anggrek bukan hanya sekadar tanaman hias, tetapi juga memiliki nilai ekonomi yang tinggi. Saya berharap melalui acara ini, kita bisa lebih mengenal dan menghargai keindahan serta potensi anggrek," tuturnya.

Baca Juga: Dinkes Kota Batu Lakukan Monev Kawasan Tanpa Rokok

Penghargaan yang diberikan mencakup berbagai kategori bergengsi, di antaranya 'Best of Species' diraih oleh M. Cholil, 'Best of Hybrid' jatuh ke tangan Taman Arjuno, 'Best of Show' diperoleh oleh Rumah Bunga Anna. 

Pada kategori Landscape Orchid, DPD PAI Bali sukses meraih juara pertama, diikuti oleh DPC PAI Jember di posisi kedua, dan DPC PAI Pasuruan di posisi ketiga. Batu Shining Orchid Week 2024 tidak hanya sebatas kontes, tetapi juga dirancang sebagai ajang edukasi bagi masyarakat. 

Pengunjung diberikan kesempatan untuk belajar tentang berbagai jenis anggrek, cara perawatan yang tepat, serta potensi anggrek sebagai komoditas ekonomi yang menjanjikan.

Baca Juga: SMAN 2 Batu Siap Fasilitasi Siswa Berprestasi di Bidang Olahraga dengan Kelas Khusus

Dengan tema 'Merawat Keindahan untuk Masa Depan', pameran ini juga menampilkan berbagai booth yang menjelaskan manfaat anggrek dalam kehidupan sehari-hari, termasuk dalam industri pariwisata dan kesehatan. Para pengunjung dapat menginteraksi langsung dengan para ahli dan pecinta anggrek lainnya, bertukar informasi, dan berbagi pengalaman.

"Ini adalah kesempatan bagi kita semua untuk belajar dan mendalami seluk beluk anggrek. Kita berharap bisa menciptakan komunitas pecinta anggrek yang tidak hanya menghargai keindahan tanaman ini, tetapi juga berkontribusi pada perekonomian lokal," tambah Pj Walikota.

Mewakili Pj Gubernur Jatim, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Jawa Timur, Heru Suseno, mengungkapkan kebanggaannya dan menyebut geliat industri anggrek di Indonesia berawal dari Kota Batu.

Baca Juga: Tata Kelola Kearsipan 10 OPD Pemkot Batu Raih Predikat Sangat Memuaskan

“Sebanyak 77% kontribusi anggrek di Jawa Timur berasal dari Kota Batu, dan Batu Shining Orchid Week 2024 ini menjadi momentum untuk menunjukkan bahwa anggrek merupakan produk unggulan yang siap bersaing di pasar internasional,” paparnya.

Dengan hadirnya Batu Shining Orchid Week 2024, Kota Batu kembali memperkokoh posisinya sebagai pusat pengembangan anggrek di Indonesia. Diharapkan, acara ini tidak hanya memajukan industri anggrek tetapi juga memperkuat sektor pariwisata, dan ekonomi di Kota Batu dan sekitarnya. (adi/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO