Atasi Kelangkaan Minyak Goreng, Gubernur Khofifah Minta Kepala Daerah Sering Operasi Pasar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Atasi Kelangkaan Minyak Goreng, Gubernur Khofifah Minta Kepala Daerah Sering Operasi Pasar

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Sabtu, 12 Februari 2022 21:54 WIB

Gubernur Jawa Timur, saat menghadiri operasi pasar murah minyak goreng di halaman Kantor UPT PPD Bapenda Kabupaten Jombang, Sabtu (12/2/2022).

“Kalau penjual gorengan pasti akan sangat terasa jika harga jauh di atas HET yang diberikan pemerintah,” kata dia.

Untuk itu, Khofifah berharap ada bantalan ekonomi bagi pelaku usaha ultra mikro. Di Jombang, pihaknya telah menyalurkan zakat produktif masing-masing Rp 500 ribu bagi pelaku usaha ultra mikro ini.

“Kita menyampaikan zakat produktif Rp 500 ribu per pelaku usaha ultra mikro yang dalam jangkauan di mana kita bisa menyiapkan alokasi zakat produktif,” pungkasnya.

Bupati Jombang, Hj Mundjidah Wahab yang turut mendampingi mengungkapkan apresiasi terhadap langkah Gubernur Khofifah untuk masyarakat Kota Santri ini.

“Alhamdulillah, Jombang mendapat kehormatan yakni zakat produktif dan murah,dan kebahagian untuk para bakul (penjual) mendapat tambahan sembako, tambahan modal. Mudah-mudahan yang dilakukan mendapat keberkahan, manfaat,” ucapnya. (dev/ns)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video