Mas Adi Harapkan Sensus Pertanian 2023 Hasilkan Data yang Akurat dan Terkini | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Mas Adi Harapkan Sensus Pertanian 2023 Hasilkan Data yang Akurat dan Terkini

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Supardi
Kamis, 25 Mei 2023 17:12 WIB

Wakil Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo saat memasangkan ID card kepada petugas sensus pertanian.

"Semua harus mempunyai rasa memiliki terhadap kegiatan sensus pertanian 2023 ini, karena ini nantinya bukan milik BPS, tapi akan menjadi milik semua," ujarnya.

Begitu pun kepada instruktur daerah (inda), pria yang karib disapa Mas Adi itu meminta agar bisa menyampaikan materi dengan baik.

"Jelaskan dengan bahasa yang mudah dipahami. Inda juga tidak boleh terjebak pada pembahasan materi yang tidak substantif," tegasnya.

Mas Adi juga berharap masyarakat dapat bekerja sama dengan memberikan data yang aktual dari sektor pertanian kepada para petugas sensus pertanian 2023.

"Semoga masyarakat nantinya dapat diajak kerja sama dan ramah kepada petugas sensus, sehingga bisa mendapatkan data yang aktual," tukasnya.

Turut hadir dalam kesempatan ini, beberapa pimpinan kepala daerah terkait, di antaranya Dinas Pertanian, Dinas Perikanan, Diskominfotik Kota Pasuruan, dan 50 peserta sensus pertanian 2023. (par/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video