Polresta Malang Kota Raih Peringkat 2 Nasional Lomba Layanan Polisi 110 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Polresta Malang Kota Raih Peringkat 2 Nasional Lomba Layanan Polisi 110

Editor: Sigit Endra
Wartawan: Dadang Dwi Tanto
Selasa, 27 Juni 2023 12:29 WIB

KOTA MALANG, BANGSAONLINE.com - Raihan prestasi di kancah nasional kembali diukir Polresta Kota dengan menduduki peringkat ke-2 dalam lomba layanan Polisi 110 yang diselenggarakan oleh Mabes Polri

Polresta Kota ditunjuk mewakili Kepolisian Daerah Jawa Timur (Polda Jatim) berkompetisi dengan perwakilan polres lain se-Indonesia dalam lomba layanan Polisi 110 yang digelar dalam rangkaian kegiatan jelang peringatan Hari Bhayangkara ke-77 2023.

Pemberian penghargaan kepada para pemenang dipimpin oleh Asops Kapolri Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi pada Senin, (26/6/2023), di ruang Pusdalsis Sops Mabes Polri.

Kriteria penilaian lomba layanan Polisi 110 meliputi pendukung layanan Polisi 110, nilai anev , dan nilai anev posko presisi. Selain itu terdapat pula penjurian terkait operasional layanan Polisi 110. Dari semua parameter penilaian tersebut Polresta Kota berhasil mendapatkan nilai 87,33.

Kombes Pol Budi Hermanto selaku Kapolresta Kota menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada anggota yang telah menggawangi layanan Polisi 110 dan dukungan seluruh warga Kota .

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video