Manfaat Minum Kopi Hitam Tanpa Gula di Pagi Hari | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Manfaat Minum Kopi Hitam Tanpa Gula di Pagi Hari

Editor: Annisa'a Ambarnis
Kamis, 06 Juni 2024 07:30 WIB

Manfaat Minum Kopi Hitam Tanpa Gula di Pagi Hari. Foto: Ist

7. Menurunkan risiko diabetes tipe 2. Namun justru dapat meningkatkan kadar gula darah dan insulin pada penderita diabetes tipe 2

8. Meningkatkan performa fisik dan ketahanan kardio jika diminum sebelum berolahraga

Minum kopi tanpa tambahan gula pada umumnya aman untuk kesehatan tubuh dan tidak akan menimbulkan efek samping yang serius.

Meskipun begitu, beberapa orang yang lebih sensitif terhadap kafein mungkin akan mengalami beberapa efek tertentu meskipun hanya sedikit mengonsumsi kopi, seperti sakit perut, insomnia dan peningkatan irama jantung.

Dilansir dari Cleveland Clinic, minum kopi disarankan tidak terlalu pagi dan tidak terlalu siang yakni di antara pukul 09.00 hingga 11.00 pagi hari.

Pada jam tersebut, kadar kortisol mulai berkurang sehingga tubuh bisa mendapatkan lebih banyak manfaat .

Meskipun begitu, tidak ada waktu terbaik untuk minum kopi karena masing-masing orang memiliki metabolisme kafein dan tingkat sensitivitas terhadap kafein yang berbeda-beda.

(ans)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video