Penjelasan Wakil Ketua DPRD Trenggalek soal Hasil Rapat Koordinasi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Penjelasan Wakil Ketua DPRD Trenggalek soal Hasil Rapat Koordinasi

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Herman Subagyo
Senin, 05 Agustus 2024 18:20 WIB

Wakil Ketua DPRD Trenggalek, Agus Cahyono.

TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Wakil Ketua DPRD Trenggalek, Agus Cahyono, mengatakan bahwa terdapat beberapa catatan kegiatan berdasarkan laporan setiap komisi yang harus mendapat penanganan skala prioritas dalam P-APBD tahun ini.

Ia menyebut, penanganan skala prioritas dimulai dari mitra Komisi I yakni terkait kekurangan anggaran untuk menyelesaikan polemik beberapa pulau di Kecamatan Watulimo yang diklaim oleh Pemkab Tulungagung, dan kekurangan anggaran pada Bantuan Hukum bagi warga miskin.

Kemudian dari Komisi II adanya penurunan pendapatan, dilanjutkan dengan Komisi III di mana salah satu mitra dari Komisi III yakni Dinas PUPR memiliki anggaran yang terbilang minim yakni Rp4,5 miliar untuk penanganan kerusakan infrastruktur, dan dari Komisi IV meminta agar kerusakan bangunan 2 sekolahan segera dibangun.

Politisi dari PKS ini menyatakan, cara untuk mendapatkan anggaran dari semua yang disampaikan ketua Komisi itu ialah dengan melakukan rasionalisasi anggaran atau menggeser beberapa kegiatan pada tiap-tiap OPD yang dirasa belum masuk skala prioritas.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video