Bupati Gresik Pastikan 42 Peserta Lelang Jabatan Punya Peluang Sama | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati Gresik Pastikan 42 Peserta Lelang Jabatan Punya Peluang Sama

Selasa, 29 November 2016 19:15 WIB

Para peserta lelang jabatan ketika mengikuti tes tulis. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

Bupati mengaku sudah menyiapkan 100 soal yang berisi materi tentang pengetahuan umum masalah yang ada pada dinas atau badan dimaksud. Materi soal tersebut diberikan kepada seluruh peserta.

Misalnya, seseorang yang ikut tes menjadi Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan, tetapi jawaban untuk materi soal tentang arsip dan perpustakaan hasilnya buruk, maka yang bersangkutan sulit untuk menjadi Kepala Dinas Arsip dan perpustakaan.

Adapun soal-soal dimaksud adalah soal pengetahuan umum tentang Dinas Perumahan dan Pemukiman, Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Perpustakaan dan Arsip, Dinas Kominfo dan Polisi PP Gresik.

Sementara Kepala BKD , M. Nadlif menyatakan, pihaknya menyiapkan lebih dari 100 materi soal. Soal-soal itu meliputi soal tes kemampuan dasar, materi soal tentang pengelolaan kerja, materi soal tentang kepribadian, materi soal tentang managerial dan materi soal tentang Kepemimpinan.

“Khusus untuk tes hari Rabu (30/11), materi soal tentang pengethuan umum dari materi soal yang dibuat oleh Bupati bersama Baperjakat . Selanjutnya pada Kamis (1/12), tes wawancara, dan pada hari Jum’at (2/12), leadership group discussion (LGD)," pungkasnya. (hud/rev)

 

 Tag:   Pemkab Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video