Peringati HGN, Guru SMAN 2 Batu Jadi Petugas Upacara | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peringati HGN, Guru SMAN 2 Batu Jadi Petugas Upacara

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Agus Salimullah
Senin, 25 November 2019 09:47 WIB

Di event kali ini, guru dilibatkan sebagai komandan upacara, pembaca teks UUD 1945, pembaca ikrar guru dan petugas lainnya.

Tarian ini melambangkan doa, persembahan, dan kenduri. Tarian yang melibatkan 8 penari ini biasanya untuk merayakan suatu kebahagiaan dan untuk melindungi daerah setempat.

Di akhir acara, peserta didik mengucapkan selamat kepada para pendidik sambil memberikan bucket bunga.

Sementara itu, Kepala SMA Negeri 2 Batu, Drs. Pamor Patriawan, M.M. mewakili seluruh dewan guru meminta maaf kepada peserta didik jika dalam pelayanannya selama ini banyak kekurangan. Menurutnya, peringatan HGN dan HUT PGRI tahun ini akan dijadikan pemicu semangat tenaga pendidik untuk lebih baik melayani peserta didik.

"Mari kita tenaga pendidik dan peserta didik bersinergi dan berkolaborasi dalam konteks untuk mencapai tujuan. Insya Allah jika bisa bersinergi dan berkolaborasi, kita akan menjadi sekolah yang bermutu dan menghasilkan lulusan yang bermutu," ujar Pamor Patriawan di hadapan peserta didik, kemarin. (asa/dur)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video