Mahfud MD Ajak Masyarakat untuk Memilih Sesuai Hati Nurani, Jangan Karena Uang

Mahfud MD Ajak Masyarakat untuk Memilih Sesuai Hati Nurani, Jangan Karena Uang Prof.Dr.Mahfud MD di dampingi Habib Bakar

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Calon Wakil Presiden Prof. Dr. H. Moch hadir di Ponpes Darut Tauhid, Canga'an, Bangil, Pasuruan, Jumat (12/01/2024), dalam rangka halaqoh kebangsaan.

Dalam sambutannya, mengajak hadirin agar memilih pemimpin sesuai dengan hati nuraninya masing-masing. Tidak karena uang, sembako, atau iming-iming lainya.

"Pilihlah sesuai nurani kalian masing-masing, jangan karena dikasih uang, " kata Mahfud di hadapan para simpatisan, santri, tokoh agama, dan tokoh masyarakat lainnya.

Mahfud menjelaskan, bantuan sosial itu bukan karena siapa yang memimpin, namun karena memang kewajiban para pemimpinya.

Mahfud mengutip UUD 1945 nomor 34 ayat satu, bahwa orang miskin dan anak terlantar itu mendapat pelindungan negara.

"Jadi BPJS, pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan lainya itu termasuk kewajiban negara. Oleh sebab itu, memilih pemimpin jangan karena takut dicoret jabatanya, takut diintimidasi, atau takut karena sesuatu lainya,” ujar Mahfud.

Klik Berita Selanjutnya

Lihat juga video 'Sejumlah Pemuda di Pasuruan Dukung Muhaimin Maju Calon Presiden 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO