Dugaan Penganiayaan Polisi di Jombang, Begini Kronologinya

Dugaan Penganiayaan Polisi di Jombang, Begini Kronologinya Kasi Propam Polres Jombang, Ipda Moh. Teguh, saat memberi keterangan. Foto: AAN AMRULLOH/BANGSAONLINE

"Tidak ada itu ditusuk obeng, hanya kesalahpahaman saja. Saat itu korban sedang tidur kemudian terjadi komunikasi yang akhirnya berujung cek cok. Saat itu istrinya pegang hp dan dilemparkan kearah suaminya dan mengenai kepalanya," ucapnya. 

Sedangkan untuk dugaan perselingkuhan oleh istrinya, dari hasil pemeriksaan sementara belum ada tanda-tanda itu. Hanya permasalahan rumah tangga saja," imbuhnya.

Saat ini, Polres sudah menangani perkara itu secara internal. Pihaknya akan melakukan konseling agar ke depannya tidak terjadi hal seperti ini lagi dan rumah tangga keduanya menjadi normal kembali.

"Saat ini korban sudah aktif berdinas kembali," pungkasnya.

Sebelumnya, beredar informasi yang menyebut seorang anggota polisi Briptu F, yang berdinas di Polsek Ploso menjadi korban penganiayaan yang dilakukan istrinya, YF, yang bekerja sebagai perawat di salah satu rumah sakit di .

Menurut keterangan yang diterima, korban ditusuk obeng bahkan di palu juga saat sedang tidur dirumahnya yang berada di salah satu perumahan di Desa Pulo Lor, Kecamatan/Kabupaten . Sang istri tega menganiaya suaminya setelah cek cok lantaran dipicu adanya dugaan perselingkuhan yang dilakukan istrinya. (aan/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Video Vanessa Angel dan Suami Kecelakaan di Tol Jombang, Anak Selamat':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO