Waduh! Sejumlah Website Milik Pemdes di Tuban Diretas, Jadi Situs Judi Online

Waduh! Sejumlah Website Milik Pemdes di Tuban Diretas, Jadi Situs Judi Online Tampilan website milik Pemdes Sekardadi, Kecamatan Jenu, yang mengarah ke situs judi online usai diretas hacker.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Sejumlah website milik pemerintah desa (pemdes) di Kabupaten diretas oleh sindikat pelaku judi online, Senin (15/7/2024). Website yang seharusnya berisi profil pemerintah desa itu berubah jadi situs judi online.

Beberapa website desa yang tersambung dengan situs judi online tersebut di antaranya Desa Sekardadi dan Kecamatan Jenu, Kecamatan Parengan, Desa Sumurgung Kecamatan , dan Kecamatan Soko.

Fenomena peretasan website pemdes oleh hacker tersebut mendapat respons beragam dari berbagai elemen masyarakat, mulai mahasiswa hingga praktisi.

Aziz, mahasiswa asal Kecamatan Bancar, Kabupaten , mengaku prihatin website pemerintah desa bisa dengan mudah diretas.

Semestinya, kata dia, website desa diberikan pengamanan berlapis, mengingat fungsinya sebagai corong informasi tingkat bawah.

"Peristiwa peretasan itu harus menjadi evaluasi bersama oleh semua pihak untuk peningkatan kualitas website yang semakin baik," jelasnya.

Lihat juga video 'Perahu Penyeberangan Tenggelam di Bengawan Solo, Belasan Warga Dilaporkan Hilang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO