Panwaslu Pasuruan Lantik PPL di 12 Kecamatan

Panwaslu Pasuruan Lantik  PPL di 12 Kecamatan

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Panwaslu Kabupaten Pasuruan melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah janji Pengawas Pemilu Lapangan (PPL), Rabu (17/1) siang. Masing-masing ketua panwaslu kecamatan dari 24 kecamatan hadir dalam acara itu.

Ketua Panwaslu Kabupatèn Pasuruan Achmari dalam sambutannya mengharapkan kepada anggota PPL yang telah dilantik dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab.

"Sehingga pelaksanaan pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur dan pemilihan bupati Pasuruan 2018 nanti bisa berjalan dengan lancar, aman dan tertib," kata Achmari.

Achmari menambahkan, nantinya PPL diharapkan dapat berkoordinasi dengan penyelenggara pemilu di desa (PPS). "Salah satu faktor penting bagi keberhasilan penyelenggara Pemilu terletak pada kesiapan dan profesionalisme penyelenggara Pemilu sendiri," jelasnya.

"Untuk itu kepada anggota anggota PPL yang baru dilantik harus tetap menjaga netralitas, jujur dan tetap menjaga keamanan, sehingga semua bisa berjalan sesuai harapan," pesannya.

Adapun yang dilantik 12 di masing-masing kecamatan yang ada di Kabupaten Pasuruan. 12 kecamatan yakni Purwodadi, Lumbang, Tosari, Puspa, Tutur, Gempol, Bangil, Beji, Gondang Wétan, Purwosari, Paserpan dan Grati. Acara pelantika kita bagi menjadi 4 hari. yakni, mulai tanggal 15 hingga 18 Januari 2018 besok (hari ini) terakhir," bebernya saat di konfirmasi di ruang kerjanya. (psr4/par/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO