KPU Surabaya Mulai Verifikasi Berkas Paslon | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

KPU Surabaya Mulai Verifikasi Berkas Paslon

Kamis, 13 Agustus 2015 22:03 WIB

KPU Kota Surabaya menjelaskan tahapan proses verifikasi berkas pasangan calon walikota dan calon wakil walikota.

Jika tidak ada kendala maupun kekurangan, pleno akan segera digelar untuk mempersiapkan tahapan penetapan pasangan calon.

Di sisi lain, konsentrasi Bacawawali Surabaya Dhimam Abror Djuraid terpecah. Di tengah menjalani Tes Kesehatan di Graha Amerta, RSUD dr.Soetomo Surabaya, kemarin (13/8), Dhimam mengaku utusan pengambil rekomendasi dari DPP PAN menghilang. "Nomor ponselnya kami hubungi tidak aktif. Termasuk rumahnya kami datangi juga dibilang tidak ada," katanya kepada media.

Menurut dia, orang suruhan tersebut dipasrahkan untuk mengambil rekom ke DPP PAN. Itu setelah partai berlambang Matahari Terbit ini meminta Dhimam untuk mengambil Rekom asli di Jakarta.

Sebab, diakui Dhimam posisi Pengurus PAN saat itu terkonsentrasi agenda Muswil PAN di Kediri. "Nah karena posisi kita waktu itu sedang sibuk dan lagi kalut. Saya menyuruh Tim Relawan saya yang berangkat," terangnya.

Ketua Harian KONI Jatim ini lantas menganggap kepercayaan yang dipasrahkan sudah dilakukan. Hingga sampai detik menjelang pendaftaran Selasa kemarin, dikira Dhimam tidak ada persoalan.

Mantan Pimred ini baru tersadar saat proses pendaftaran. Dia baru mendapat kabar bahwa rekomendasi yang diserahkan berupa scan dari faksimili. "Makanya sekarang kami coba untuk menelusuri keberadaan orang suruhan saya," terang Dhimam. (lan/dur)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video